Pemenang Pemilihan Sahabat Perpustakaan 2018

Pemenang Pemilihan Sahabat Perpustakaan 2018

Semarang|(2 Mei 2018) bertempat di Halaman Gedung Rektorat Universitas Muhammadiyah Semarang, telah dilaksanakan kegiatan upacara dalam rangka memperingati hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) yang dihadiri oleh seluruh civitas Universitas Muhammadiyah Semarang. Kegiatan tersebut juga diisi dengan dibacakannya pengumuman hasil pemenang Sahabat Perpustakaan 2018 Unimus. Keluar sebagai pemenang adalah Chandra Fitriani dari program studi S1 Keperawatan dan berhak memperoleh Trophy sekaligus uang pembinaan dan sertifikat yang disediakan panitia. Proses seleksi pemilihan Sahabat Perpustakaan dilakukan pada hari jumat 27 April 2018 di UPT Perpustakaan Unimus melalui kegiatan pembuatan

Proses seleksi pemilihan sahabat perpustakaan 2018
Proses seleksi pemilihan sahabat perpustakaan 2018

video blog (vlog) dan pemaparan video serta public speaking dalam rangka peningkatan wawasan tentang perpustakaan dll. Dengan diadakannya kegiatan pemilihan Sahabat perpustakaan ini diharapakan dapat membantu mempromosikan Perpustakaan dan memudahkan kegiatan kehumasan melalui sahabat perpustakaan. Nantinya sahabat perpustakaan akan diadakan setiap tahun untuk mencari figur sahabat perpustakaan yang bukan hanya sebagai sahabat perpustakaan tetapi juga sahabat di lingkungan civitas Universitas Muhammadiyah Semarang.

Foto pemanang bersama Ka. UPT Perpustakaan
Foto pemanang bersama Ka. UPT Perpustakaan

Perpustakaan Unimus

Social Share Buttons and Icons powered by Ultimatelysocial