Orientasi Pengenalan Perpustakaan Bagi Mahasiswa Baru 2018

Orientasi Pengenalan Perpustakaan Bagi Mahasiswa Baru 2018

Foto sesi pengenalan maba bersama kepala Perpustakaan dan Sahabat Perpustakaan 2018
Semarang|(6 September 2018) telah dilaksanakan kegiatan Rapat Senat Terbuka dalam rangka penerimaan mahasiswa baru Tahun 2018. Adapun Perpustakaan terlibat dalam proses pengenalan lingkungan kampus dan akademis. Acara dibuka oleh Rektor UNIMUS Prof. Masrukhi, M.Pd selaku Ketua Senat UNIMUS dan di hadiri pula oleh Walikota Semarang Bapak Hendrar Prihadi, SE. MM. sekaligus memberikan pengarahan kuliah umum di depan ribuan peserta mahasiswa baru UNIMUS 2018.
UPT Perpustakaan juga diberikan kesempatan untuk menyampaikan orasi berkaitan dengan pengenalan perpustakaan yang meliputi layanan, fasilitas, dan sarana prasarana yang dimanfaatkan mahasiswa dengan konsep paparan pendidikan pemakai bagi pemula khususnya mahasiswa baru UNIMUS.
Rangkaian pengenalan kampus juga diselenggarakan oleh masing-masing program studi di lokasi kampus yang berbeda. Kegiatan dihimpun oleh dosen, tenaga kependidikan dan mahasiswa, termasuk perpustakaan yang diberikan kesempatan untuk menyampaikan materi pendidikan pemakai kepada mahasiswa baru. Bagi perpustakaan tujuan diselenggarakan kegiatan ini adalah dalam rangka upaya memberikan pengetahuan tentang pendidikan pemakai yaitu memberikan edukasi tentang cara memanfaatkan layanan, penggunaan akses koleksi perpustakaan, paparan fasilitas, serta mempromosikan perpustakaan agar lebih dikenal mahasiswa maupun masyarakat luar.

perpustakaan saat memberikan orasi kepada mahasiswa S2 SLM
perpustakaan saat memberikan orasi kepada mahasiswa S2 SLM
perpustakaan saat memberikan orasi di depan mahasiswa baru kelas karyawan
perpustakaan saat memberikan orasi di depan mahasiswa baru kelas karyawan

Perpustakaan Unimus

Social Share Buttons and Icons powered by Ultimatelysocial